Acara pelepasan dan tasyakuran siswa dan siswi yang ada dibawah naungan Yayasan Mi’rajush Shibyan Nahdlatul Wathan Jakarta akan segera digelar.
Pada acara pelepasan dan tasyakuran tersebut, Ust. Ahmad Madani mendapatkan kepercayaan dari ketua Yayasan Mi’rajush Shibyan Nahdlatul Wathan Jakarta untuk menjadi ketua panitia pelepasan dan tasyakuran.
Acara tersebut rencananya akan dilaksanakan pada bulan mei 2023. Demikian keputusan rapat yang ditetapkan oleh Yayasan Mi’rajush Shibyan Nahdlatul Wathan Jakarta bersama pimpinan lembaga dari MDI, TK, SD, SMP, SMA dan Pesantren Nahdlatul Wathan Jakarta yang digelar di kantor Yayasan pada 22/2/23.
Belum diputuskan tanggal pelaksanaannya. Namun, menurut informasi dari pimpinan lembaga yang mengikuti rapat tersebut, tasyakuran dan pelepasan akan dilaksanakan pada awal bulan Mei. Demikian keterangan dari Ust. Ahmad kepala MDI dan Ibu Yuli Sofiyati kepala SMA Nahdlatul Wathan Jakarta.
Rencananya, acara tasyakuran tidak hanya diisi dengan acara pokok pelepasan siswa, akan tetapi acara tersebut juga akan diramaikan dengan penampilan siswa dari berbagai lembaga. Demikian penjelasan dari Kiai H.Muhammad Suhaidi.
Kiai H. Muhammad Suhaidi juga menyebutkan, bahwa acara tasyakuran akan dilaksanakan dengan model yang sederhana dan akan dihadiri oleh pemerintah daerah setempat seperti RT, RW dan lurah setempat.
Tidak ketinggalan pengawas lembaga yang ada dibawah naungan Yayasan Mi’rajush Shibyan Nahdlatul Wathan Jakarta, insyaallah akan mendapatkan undangan untuk menghadiri acara tasyakuran dan pelepasan tersebut.
Oleh: Muhammad Fathi