H.M. Syamsul Luthfi, Bangkitkan Pariwisata Lombok

H. M Syamsul Luthfi membuka acara Festival Selaparang di Lenek, Selong, Lombok TimurNusa Tenggara Barat. Gelaran ini diharapkan mampu mengembalikan dan meningkatkan pariwisata yang akhirnya memantik kesejahteraan masyarakat Lombok.

“Kita harapkan kegiatan ini mampu menarik wisatawan berkunjung ke Lombok Timur. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini di samping meningkatkan silaturahim kita, juga memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar,” katanya dalam keterangan resmi, Senin (22/3).

Ia mengatakan Festival Selaparang yang dibuka pada Minggu (21/3) merupakan salah satu ajang budaya untuk mempertunjukkan adat dan budaya Lombok Timur, khusunya di Lenek. Jadi pertunjukan budaya ini selain untuk menjaga tradisi juga menarik minat wisatawan lokal juga global.

Luthfi, yang juga Ketua PD NW Lombok Timur, mengaku senang karena acara ini mendapat dukungan dari seluruh kalangan khususnya sesepuh adat, majelis adat Sasak juga pemerintah daerah. “Kita harapkan kegiatan ini, yg apabila dilaksanakan secara berkelanjutan tidak mustahil berdampak pada nilai ekonomis bagi kita. Kita harapkan akan banyak yg berkunjung ke Lombok Timur dan semakin meningkat,” paparnya.

Menurut dia, tidak mudah membangkitkan pariwisata usai terpaan dampak covid-19. Maka, semua elemen masyarakat harus bersabar dan mensosialisasikan kekayaan Lombok ke mata dunia.

“Mari kita selalu bersabar, semuanya juga berkomitmen untuk menjaga kesehatan masing-masing. Namun demikian di tengah kondisi ini kita harus tetap bekerja,” pungkasnya.

Pada kesempatan sama, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Timur Mugni mengapresiasi sokongan Partai NasDem melalui anggoyanya, Syamsul Luthfi. Ia berjanji festival ini akan menjadi gelaran tahunan.

“Kami berterima kasih bapak Syamsul Luthfi telah selalu turun untuk memperhatikan kami untuk kemajuan Lombok Timur,” pungkasnya. (SA)

LAINNYA

- Advertisment -

Khutbah
Khutbah Terbaru & Terlengkap

Terpopuler

#1

#2

#3

#4

#5

Kolom
Kirim Tulisan Anda Ke Kami